Service Kaki-Kaki Mobil

Service Kaki-Kaki Mobil Bandung

Service Kaki-Kaki Mobil – Setiap orang yang memiliki kendaraan baik itu mobil atau pun motor tentunya perlu melakukan perawatan secara berkala. Mengapa demikian? Karena kendaraan juga memerlukan perhatian agar mobil atau motor yang kita miliki terasa nyaman dan aman ketika sedang dipakai.

Aspek keselamatan juga dapat menjadi salah satu factor untuk merawat kendaraan anda. Salah satu perawatan yang dapat anda lakukan yaitu dengan melakukan service kendaraan. Service merupakan serangkaian perawatan mobil baik untuk meningkatkan kinerja mobil maupun memperbaiki mobil.

Biasanya service mobil dapat dilakukan di bengkel resmi maupun bengkel tidak resmi. Sekarang ini banyak pertumbuhan kendaraan roda empat yang ada di Indonesia sehingga kebutuhan service mobil pun kini kian meningkat. Salah satu factor utama dalam kebutuhan service mobil yaitu disebabkan karena seringnya melewati jalan dengan kondisi yang tidak baik. Selain itu juga karena kemacetan yang menyebabkan mesin mobil lebih lama panas.

Agar mobil tidak cepat rusak maka mobil perlu rutin di service. Pemakaian kilometre dalam kendaraan tentunya menjadi syarat bagi anda untuk wajib melakuakn service, memperlama umur pakai sesuai prediksi pabrik dan mencegah kerusakan mobi ketika di jalan. Ketika mobil tidak pernah atau jarang diservice maka pengendara akan merasa tidak nyaman serta performa dari kendaraan tersebut akan berkurang. Selain itu juga akan berpengaruh pada keawetan dari kendaraan itu sendiri.

Untuk menentukan kapan mobil harus dibawa ke bengkel untuk di service rutin yaitu dapat dilihat dari parameternya. Ada dua parameter kendaraan yang umumnya dipakai pada kendaraan yaitu berdasarkan waktu atau kilometer jarak tempuh kendaraan. Namun yang lebih disarankan berdasarkan waktu daripada kilometernya. Hal tersebut dikarenakan beberapa chemical akan menua meskipun mobil tidak dijalankan. Selain itu juga karena terkait dengan kondisi macet yang kerap dialami pada mobil.

BACA JUGA : CIRI KERUSAKAN DAN FUNGSI TIE ROD MOBIL

Ketika mesin mobil hidup tetapi kilometre tidak bertambah dan pada saat itu oli tetap bekerja di dalam mesin. Dalam perawatan rutin atau service secara rutin juga dilakukan pemeriksaan terhadap komponen mobil lainnya selain oli seperti rem, ban, aki dan sebagainya. Disarankan jika berdasarkan waktu maka service dilakukan 6 bulan sekali, namun jika berdasarkan jarak tempuh maka setiap kelipatan 10.000 km.

Service Kaki-Kaki Mobil Di Bandung

Pada zaman sekarang ini banyak orang yang sudah memiliki kendaraan pribadi masing-masing, bahkan dalam satu rumah ada yang memiliki 2 atau lebih kendaraan pribadi. Ketika kendaraan tersebut dibiarkan saja tanpa disservice maka akan mengurangi performa dari kendaraan tersebut dan bahkan berpengaruh pada keawetannya. Dengan banyaknya kendaraan sekarang ini membuat bengkel-bengkel di setiap daerah membuat penawaran yang menarik baik dari bengkel umum atau pun bengkel khusus.

Setiap kendaraan memerlukan adanya perawatan secara rutin. Mungkin ada beberapa orang yang beranggapan bahwa service secara rutin termasuk pemborosan. Namun dibalik itu semua ada manfaat bagus yang menyangkut kenyamanan dan keselamatan berkendara. Ditambah lagi jika anda melewati jalan dengan kondisi yang terdapat lubang atau permukaan jalan yang bergelombang. Itu akan membuat kaki-kaki mobil anda rentan rusak dan biasanya komponen yang oblak itu karena bekerja keras dalam melewati jalan yang kasar.

Usia pakai kaki-kaki mobil seperti ball joint, tierod, stabilizer dan boosing mencapai 100.000 km atau sekitar 5 tahun. Namun, jika dilihat dari kondisi jalan yang rusak atau karakter dari pengemudi kendaraan itu sendiri yang kasar maka akan mempercepat waktu penggantian atau perbaikan pada komponen mobil tersebut. Sudah disebutkan sebelumnya bahwa service mobil disarankan 2 kali dalam satu tahun atau setiap 6 bulan sekali.

Tempat Service Kaki-Kaki Mobil Bandung

Ketika sedang asyik berkendara tentunya anda akan merasa terganggu jika ada guncangan-guncangan yang terjadi pada kendaraan anda, terutama pada saat berkendara di jalanan yang berlubang. Perawatan dan perbaikan kaki-kaki mobil anda dapat dilakukan dengan beberapa cara yaitu bisa di bengkel resmi mau pun bengkel spesialis. Hal tersebut biasanya disebabkan karena shockbreaker mobil dengan kondisi yang tidak bagus.

Shocbreaker sendiri memang memiliki fungsi untuk meredam guncangan selama berkendara sekaligus menahan ayunan bobot mobil yang mencapai ratusan kilogram. Jadi dapat memberikan kenyamanan serta pengendalian yang cukup stabil ketika sedang digunakan. Di setiap daerah kita akan menemukan bengkel mobil atau pun motor baik bengkel resmi atau pun bengkel spesialis. Jika anda sedang berada di Bandung tetapi tidak tahu bengkel mobil yang berada di daerah tersebut dapat mencarinya di internet. Pada zaman sekarang ini kitabanyak  dimudahkan dengan teknologi, sehingga kita tak perlu bingung ketika tidak berada di daerah sendiri.

Di Bandung sendiri ada berbagai macam bengkel yang dapat digunaka untuk service kendaraan baik motor atau pun mobil. Banyak bengkel resmi atau pun bengkel spesialis yang terdapat di Bandung. Dari berbagai bengkel tersebut semua kerusakan dapat diperbaiki dan kekuatannya pun dapat sebanding dengan part orisinil. Anda dapat berkunjung ke bengkel kaki mobil yang ada di Bandung untuk service seperti bengkel kaki mobil Arumsari Bandung, HPSI service kaki mobil, bengkel marathon dan lain sebagainya.

Biaya Service Kaki Kaki Mobil Bandung

Kaki mobil merupakan bagian terpenting dari mobil. Oleh karena itu anda harus benar-benar perhatikan dalam merawat kendaraan dengan baik dan benar. Apakah anda tahu berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk service kaki-kaki mobil? Mungkin setiap bengkel di berbagai daerah menawarkan harga yang bermacam-macam. Selain itu, biaya perawatan mobil juga tergantung dari mobil pabrikan mana yang akan diperbaiki. Karena antara mobil Jepang dan Eropa biaya perawatannya berbeda.

Anda dapat melakukan service mobil pada bengkel resmi atau pun bengkel spesialis. Dari kedua bengkel tersebut tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Ada perbedaan biaya antara bengkel resmi dan bengkel spesialis. Tentunya bengkel resmi akan membutuhkan biaya lebih besar dibandingkan dengan bengkel spesialis. Namun pada bengkel resmi service record terjaga dan mobil akan ditangani dengan peralatan serta suku cadang yang sesuai dengan standarisasi pabrik. Apabila pada bengkel spesialis maka service record mobil tidak ada lagi di bengkel resmi. Tetapi biaya yang dikeluarkan akan lebih murah.

Harga suku cadang dan jasa yang ditawarkan oleh bengkel spesialis cukup menggoda para pemilik kendaraan. Mereka menawarkan harga suku cadang asli yang lebih murah sekitar 5 % dan untuk jasanya biasanya juga lebih murah 50 % dari bengkel resmi. Misalkan harga shockbreaker depan pada mobil Toyota Avanza di bengkel resmi Rp 1,5 juta sepasang, sedangkan di bengkel spesial hanya sekitar Rp 1,4 juta. Untuk mobil Eropa harga kaki-kaki seperti merk BMW Seri-3 E46 satu setnya bermerk bilstein berkisar Rp 2 jutaan, sedangkan untuk bengkel resmi berkisar Rp 8 juta.

Perbedaan tersebut dapat dilihat dari umur pakainya. Pada umumnya merk Bilstein umurnya berkisar 1,5 tahun, sedangkan untuk shockbreaker asli BMW dapat bertahan 5 tahun. Biaya untuk perbaikan kaki-kaki itu sendiri terbilang cukup murah, tergantung dari kerumitan pengerjaan dan pemasangan dimana kaki-kaki mobil Eropa biasanya lebih susah. Biaya jasanya biasanya berkisar antara Rp 800 ribu sampai Rp 1,5 juta.

error: Content is protected !!
Scroll to Top
Butuh bantuan ? Hubungi sekarang